Studi Lapangan Magister PPKn UNP Bahas Sosial Budaya dan Pendidikan

    Studi Lapangan Magister PPKn UNP Bahas Sosial Budaya dan Pendidikan

    BUKITTINGGI-Prodi Magister PPKn FIS UNP menyelenggarakan studi lapangan ke empat lokasi; Kota Padang panjang, Kota Bukittinggi, Kabupaten Tanah Datar dan Kabupaten Agam, selama 2 hari yakni 13 sd 14 Agustus 2022.

    Tahun ini tema yang diusung adalah "kearifan lokal Minangkabau perspektif sosial, budaya, dan pendidikan. Program tahunan yang diselenggarakan oleh prodi S2 PPKn ini diikuti oleh mahasiswa angkatan 2021 berhasil mencapai tiga tujuan; pertama mahasiswa memperoleh pengalaman mengunjungi objek sejarah dan budaya yang terdapat di Sumatera barat. Kedua, mahasiswa berkesempatan melakukan dialog dengan tokoh masyarakat dan pejabat setempat untuk memahami kearifan lokal Minangkabau. Ketiga, mahasiswa semakin mencintai budaya Indonesia dan keindahan alam Sumatera Barat.

    Mahasiswa menyatakan puas dengan program studi lapangan karena berkesempatan mengunjungi wisata panorama, lobang Jepang, jam gadang, rumah kelahiran bung Hatta serta istana Pagaruyung Batusangkar.

    Pada saat mengunjungi rumah kelahiran bung Hatta, mahasiswa berkesempatan berdialog dengan Kepala Dinas Pendidikan kota Bukittinggi, Drs. Melfi M.Si, berfoto dengan Dr. Mutia Hatta dan keluarga. Mahasiswa juga berdialog dengan Drs. Chairul Huda yang merupakan Ketua Dewan Pendidikan Kabupaten Agam dan Dt. Rajo imbang. 

    Pada kesempatan ini, Susi Fitria Dewi S.Sos, .M.Si, Ph.D selaku ketua program studi pendidikan Pancasila dan kewarganegaraan, menyatakan akan terus memberikan pengalaman belajar mahasiswa melalui studi lapangan. “Hasil studi lapangan akan dituangkan dalam artikel ilmiah dan dipresentasikan dalam seminar PPKn, ” ungkap Susi Fitria. (rel)

    bukittinggi sumbar
    Fernando  Yudistira

    Fernando Yudistira

    Artikel Sebelumnya

    IRT Dikeroyok, Pelaku Tak Gentar Dilaporkan...

    Artikel Berikutnya

    Semarak HUT RI ke-77, Pemko Bukittinggi...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Kunjungan Kerja Kepala Keuangan Kodam Iskandar Muda ke Korem 012/TU
    Dukung Asta Cita Presiden RI, Panglima TNI Tinjau Program Ketahanan Pangan Kodam IV/ Diponegoro
    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani

    Follow Us

    Random

    Tags

    Voting Poll