6 Pejabat Administrator dan Pengawas Bukittinggi Dilantik

    6 Pejabat Administrator dan Pengawas Bukittinggi Dilantik
    Pemko Bukittinggi Lantik 6 pejabat Administrator dan Pengawas Bukittinggi

    Bukittinggi--Wali Kota Bukittinggi melalui Asisten III Setdako, lantik enam pejabat administrator dan pejabat pengawas di lingkungan Pemko Bukittinggi. Pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan itu dilaksanakan di Aula Balaikota, Senin (03/10).

    Enam pejabat yang dilantik itu, Deti Oktaveni, sebagai Inspektur Pembantu Wilayah I Inspektorat. drg. Sanora Yuder, sebagai Kepala Bidang Kesehatan Masyarakat dan Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Dinas Kesehatan. Siziono Erik Apriyanto, sebagai Kepala Seksi Penyelamatan Kebakaran dan Layanan Medis Darurat Ambulance Dinas Kebakaran. Anggun Putra, Kepala Seksi Pencegahan Kebakaran Dinas Kebakaran. Yudho Algama Daniel, sebagai Kepala Seksi Sarana dan Prasarana Dinas Kebakaran. Rudi Syarif Putra, sebagai Kepala Sub Bagian Perencanaan dan Keuangan Dinas Koperasi, Usaha Kecil Menengah dan Perdagangan.

    Asisten III Setdako Bukittinggi, Syafnir, menyampaikan, proses mutasi pejabat administrator dan pejabat pengawas ini, merupakan hal yang biasa. Sementara, bagi yang mendapat promosi, merupakan suatu penghargaan atas penilaian kinerja dari pejabat yang bersangkutan.

    “Kepada yang dilantik, diucapkan selamat atas amanat yang diberikan. Tugas ini merupakan amanah yang haris dilakukan penuh tanggung jawab, ” ujar Syafnir.

    Asisten III, menambahkan, amanah yang diberikan saat ini, harus bisa dilaksanakan dengan sebaik-baiknya untuk mewujudkan visi misi mewujudkan Bukittinggi Hebat berlandaskan Adat Basandi Syara’ Syara’ Basandi Kitabullah.

    “Ada core values ASN yang haris diimplementasikan. BerAKHLAK (Berorientasi pelayanan, Akuntabel, Kompeten, Harmonis, Loyal, Adaptif, Kolaboratif). Ini tidak hanya slogan, tapi benar benar harus dilaksanakan, ” tutupnya tegas.(Linda).

    bukittinggi sumatera-barat
    Linda Sari

    Linda Sari

    Artikel Sebelumnya

    Pemko dan Forikan Bukittnggi Panen Juara...

    Artikel Berikutnya

    Naik Status Polresta Bukittinggi Percantik...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Dialog Publik dan Penguatan Integrasi Sosial Pasca Pilkada 2024 di Jawa Barat
    Aster Panglima TNI Pimpin Rapat Evaluasi Program Kerja dan Anggaran Bidang Teritorial TNI TA. 2024
    Jelang Hari Juang TNI AD Ke-79 Tahun 2024, Prajurit Kodim 1710/Mimika Gelar Doa Bersama Secara Terpimpin

    Follow Us

    Random

    Tags

    Voting Poll